Ini Dia Rumus Matematika untuk Menemukan Pasangan Hidup!!!

Ini Dia Rumus Matematika untuk Menemukan Pasangan Hidup!!!


TosViral - Perlu anda ketahui bahwasanya cinta tidak hanya masalah perasaan, ada logika dan rumus yang harus ditentukan dan dipecahkan untuk dapat menemukan pasangan hidup yang tepat dan sesuai dengan keiinginan anda.

Ahli matematika Hannah Fry pada saat TED talk mengungkapkan sebuah ilustrasi untuk dipecahkan. Jikalau anda memiliki 11 kandidat pasangan hidup, bagaimana cara anda menentukan atau mengetahui  pasangan yang tepat diantara mereka?

Rumus Matematika untuk Menemukan Pasangan Hidup
Rumus Matematika untuk Menemukan Pasangan Hidup
Jikalau anda melakukan pemilihan secara acak, beliau mengatakan bahwa kemungkinan untuk anda mendapatkan pasangan hidup yang tepat hanya 9%. Sedangkan jikalau anda menggunakan dan menerapkan rumus matematika maka kemungkinan untuk menemukan pasangan hidup yang tepat naik hingga 37%.

Metode rumus matematika ini sebenarnya sangat sederhana. Anda hanya tinggal mencari pasangan yang jauh lebih baik daripada pasangan-pasangan anda yang terdahulu. Mudah bukan kedengarannya? Akan tetapi, rumus ini akan sangat sulit anda terapkan pada dunia nyata. Perlu melakukan beberapa tahapan sebelum anda melakukan metode ini.

Hal yang harus anda lakukan untuk pertama kali adalah melakukan kualifikasi pasangan hidup yang anda impikan. Karena banyak sekali di dunia ini orang yang tidak dapat mengkualifikasikan pasangan hidup dan teman kencan yang mereka inginkan. Untuk menentukan kualifikasi pasangan hidup, anda dapat menerapkan beberapa pengalaman anda selama menjalani hubungan dengan orang-orang di masa lalu.

Tahapan kedua adalah ketika sudah menentukan pilihan harus benar-benar sesuai dengan apa yang anda kualifikasikan, tanpa ada hal-hal pengecualian. Jangan sampai anda membuat pengecualian sedikit pun, karena itu akan membuat anda tidak konsisten terhadap keputusan yang telah anda buat.

Metode ini juga tidak akan selalu berhasil. Perlu anda ingat setiap hal yang dilakukan ada 2 kemungkinan, berhasil atau gagal.

Resiko terburuk metode ini adalah jika anda memilih kualifikasi sesuai dengan cinta pertama anda yang telah anda singkirkan, dan alasan ingin mencari yang lebih baik. Anda akan terus melakukan cara untuk mencari yang terbaik dan bahkan dapat membuat anda berujung sendiri.

Resiko terburuk yang kedua adalah, anda hanya memiliki khayalan rendah mengenai pasangan yang lebih baik diluar sana. Dan pada akhirnya anda akan terjebak bersama seorang pasangan hidup yang jauh dari kualifikasi anda.

Kesimpulan yang di dapat adalah, menentukan pasangan hidup yang sesuai kualifikasi meskipun menggunakan rumus matematika sangat sulit untuk dipastikan. Bahkan lebih sulit dari sekedar mengerjakan soal ujian matematika.




Contact Us

Name

Email *

Message *

Back To Top